Alhamdulillah, Terimakasih Ya Allah akhirnya kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh para Calon Abdi Negara telah usai saya jalani. Meski saat ini sudah setengah bulan lebih saya menyelesaikan Diklat Prajabatan Pola Baru di Badan Diklat Provinsi Jawa Tengah, namun kadang dalam keseharian, saya masih terngiang nyanyian-nyanyian yang dulu sering di nyanyikan saat masih menjalani pelatihan. Terima Kasih kepada seluruh teman-teman Diklat Prajabatan Pola Baru Golongan III angkatan VI tahun 2015 Provinsi Jawa Tengah. Tanpa kalian pasti Diklat ini tidak akan pernah seindah ini. ;)
Dan berikut saya share-kan beberapa lagu yang sering dinyanyikan waktu Prajabatan di Diklat Srondol. Mohon koreksian jika masih ada salah lirik disana-sini. Terimkasih juga kepada Bapak Binsuh kita: Bapak Broto W, Bapak Yunus, dan Bapak Supriyono. Semoga sukses menyertai kita semua. Aamiin..
MARS PRAJABATAN SRONDOL
Selamat datang peserta prajab
Telah lama aku rindukan kamu
Bertahun-tahun berderai mata
Kini kita telah berjumpa pula
Dengarlah suara gegap gempita
Mengiringi derap langkah para peserta
Tinggalkan rindu pada Ibumu
Selamat datang di diklat Srondol
Diklat Srondol tak akan kulupa
Tempat kita berlatih bersama
Siang malam selalu ditempa
Tuk menjadi PNS yang jaya
Itulah semboyan para peserta
Tuk menjadi abdi negara yang jaya
Jayalah jayalah para peserta semua
Dengarlah-dengarlah suara membahana
Jayalah bersama Republik Indonesia
Telah lama aku rindukan kamu
Bertahun-tahun berderai mata
Kini kita telah berjumpa pula
Dengarlah suara gegap gempita
Mengiringi derap langkah para peserta
Tinggalkan rindu pada Ibumu
Selamat datang di diklat Srondol
Diklat Srondol tak akan kulupa
Tempat kita berlatih bersama
Siang malam selalu ditempa
Tuk menjadi PNS yang jaya
Itulah semboyan para peserta
Tuk menjadi abdi negara yang jaya
Jayalah jayalah para peserta semua
Dengarlah-dengarlah suara membahana
Jayalah bersama Republik Indonesia
CITA - CITAKU
Dulu Aku bercita-cita
Menjadi PNS yang Jaya
Bekerja dengan penuh wibawa
tunaikan tugas yang mulia (mulia...)
Kini aku sedang di tempa
Di Diklat Sasana Widya Praja
Lupa sanak lupa Saudara
Lupakan saja semuanya.. (semuanya...)
Saya tahan sakit-sakit
Tidak masuk rumah sakit
Saya tahan menderita
walaupun hati sengsara
Walaupun aku di tempa
Hatiku slalu gembira
Gembira gembira selamanya
Hooo a e oooooooooooooooo......
KAPAL SELAM
Kapal selam tangkinya bocor
Timbul tenggelam di diklat srondol
Kapal selam tangkinya bocor
Timbul tenggelam di diklat srondol
Buat apa susah hati (Susah hati......)
Buat apa sedih hati (Sedih hati.......)
PNS tak pernah bersedih
Hanya dongkol dalam hati
Hitam putih pakaiannya (pakaiannya.....)
Keren-keren pesertanya (pesertanya......)
Tak kalah juga pengasuhnya
Mari kita bergembira......
IKI PIE versi CUCAK ROWO
Iki pie- iki pie iki pie
PNS sakmene akehe
Yen awan tak pikirne
Yen bengi tak impekne
Jebule wis ana sik nduwe..
Jambu opo isine
Mbakyune opo adine
Loro-lorone podho ayune
Aku milih mbok'e wae....
Bertempur.....
Menggempur.....
PNS pantang mundur.
Tak perlu dengan, peluru dan sangkur
Cukup dengan sendok sayur....
AYO LARI
Ayo Lari.... (Ayo lari....)
Tiap pagi. (Tiap pagi....)
Agar Kuat.... (Agar kuat....)
Urat Kaki. (Urat kaki....)
Badan Payah.... (Badan payah....)
Tak mengapa. (Tak mengapa....)
Karna kita.... (Karna kita....)
Akan biasa. (Akan biasa.....)
Satu Ribu....
Dua Ribu....
Ayo kawan...
Kita Bersatu.....
Omah gendeng.... (Omah gendeng....)
Saponono.. (Saponono.....)
Abot Enteng..... (Abot Enteng.....)
Lakonono..... (Lakonono.....)
YEL-YEL
Siapa Kita.?
Peserta Prajab!
Peserta Prajab?
Prajab pasti bisa, pasti bisa, pasti bisa..
Huu haaa
Prajab pasti bisa, pasti bisa, pasti bisa..
Huu haaa
Prajab, prajab, prajab
prajab, prajab, prajab
JOSSSS!!!!!
Mohon Koreksian dari teman-teman jika mungkin ada beberapa lirik yang tidak pas, silahkan dicaci maki. CMIIW! ^_^
Lagu kenangan prajab dulu..makasih pak...sampai sekarang senang nyanyiin
ReplyDeleteMuakaasiiih pak..salam
ReplyDeletebarusan pulang dari diklat srondol huhuhu, binsuhnya lucu-lucu ada pa slamet, pa adil, pa broto dan pa supriyana
ReplyDelete